Setelah pelaksanaan Pelantikan Rektor UPI Masa Bakti 2020-2025 pada juni lalu, UPI kembali mengadakan acara serupa. Acara kali ini dilaksanakan dalam rangka Sumpah Jabatan dan Pelantikan Wakil Rektor UPI Masa Bakti 2020-2025. Bertempat di Gd. Ahmad Sanusi pada (29/07/2020) kemarin. Seperti biasa, acara ini disiarkan secara live di kanal Youtube TV UPI Official.
Berdasarkan keputusan rektor yang tercatat dalam Surat Keputusan Rektor Universitas Pendidikan Indonesia No. 1192/UM.40/KP/2020 tentang Pengangkatan Wakil Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Masa Bakti 2020-2025 menetapkan empat wakil rektor terpilih, diantaranya Prof. Dr. Didi Sukyadi, M.A. sebagai Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan, Prof. Dr. Agus Rahayu, M.P. sebagai Wakil Rektor Bidang Sumber Dana dan Keuangan, Prof. Dr. Bunyamin, M.Pd, M.A. sebagai Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Organisasi, dan Sistem Informasi, dan terakhir Prof. Dr. Adang Suherman, M.A. sebagai Wakil Rektor Bidang Riset Internasional, Kerja Sama, dan Usaha.
Setelah pembacaan sumpah jabatan, hingga penandatanganan berita acara sumpah jabatan yang dipimpin oleh Rektor Universitas Pendidikan Indonesia, maka dari itu keempat wakil rektor terpilih telah resmi menjabat sebagai Wakil Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Masa Bakti 2020—2025.
Pelbagai ucapan selamat dan doa untuk para wakil rektor terpilih memenuhi kolom komentar. Dikutip dari kolom komentar akun Berliana Rahely, “Selamat dan sukses untuk para pemimpin UPI yang baru. Semoga UPI di bawah kepemimpinan ini menjadi lembaga yang semakin maju, dan berkualitas dalam semua bidang, amin”.
Acara diakhiri dengan sambutan penutup oleh rektor UPI, Prof. Dr. M. Solehuddin, M.Pd, M.A., “Jangan mengabaikan amanah yang sudah diberikan. Jangan sesekali melakukan sesuatu secara setengah-setengah, lakukanlah yang terbaik yang bisa kita lakukan.” Kami harap dengan dilantikan wakil rektor yang baru dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang ada di dalam kampus, terutama kesejahteraan masyarakat UPI.
Baca juga: Kronologi Aksi Massa #TolakOmnibusLaw, 16 Juli 2020 di Bandung