Sudah masuk bulan September, nih! Artinya, kita sudah memasuki musim-musim awal perkuliahan. Mari kita sambut segala jenis tugas yang membutuhkan banyak referensi dari buku, skripsi, jurnal, dan sebagainya. Kalau lagi kuliah luring, kita bisa meminjam buku langsung ke perpustakaan, tetapi kalau daring begini, harus cari ke mana, ya? Karena sekalinya kita nemu yang gratisan, eh, ilegal. Kita nemu yang legal, harus bayar (mahal pula).
Nah, berikut lima perpustakaan online legal dan gratis yang bisa menjadi senjata pamungkas untuk mencari referensi.
1. Ipusnas
Perpustakaan daring kecintaan mahasiswa, nih. Lo, kenapa jadi kecintaan mahasiswa? Karena aplikasi Ipusnas ini bisa diunduh di segala jenis gadget. Mulai dari gawai, laptop, tablet hingga komputer.
Jika dilihat dari koleksi bukunya, Ipusnas bisa dibilang cukup lengkap. Mulai dari buku perkuliahan hingga novel, semua ada. Mengakses buku yang sudah dipinjam pun tidak akan menguras kuota karena dapat diakses secara luring di aplikasinya. Waktu peminjaman bukunya cukup singkat, yaitu hanya tiga hari. Eits, tenang, waktu peminjaman bisa diperpajang asalkan kawan-kawan mengisi kembali formulir pengajuan peminjaman buku. Kalau kawan-kawan tidak mengajukan formulir, maka tidak akan bisa mengakses kembali buku tersebut.
2. Perpusnas.go.id
Perpusnas.go.id ini merupakan situs perpustakaan daring yang juga dikelola oleh Perpustakaan Nasional Indonesia dan hanya bisa diakses melalui situs perpusnas.go.id. Meskipun hanya bisa diakses melalui situs, perpustakaan daring ini tidak kalah lengkap dari Ipusnas. Mulai dari naskah kuno, buku langka, majalah, surat kabar lama, hingga peta ada di situs ini. Cocok sekali untuk mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia yang ingin mengkaji naskah-naskah kuno.
4. Candil
Nama perpustakaan daring terunik yang pernah penulis lihat, sih. Namanya mirip sama nama makanan, hehe. Jangan terkecoh, kawan-kawan. Ini bukan aplikasi buku resep makanan khas Indonesia, melainkan sebuah aplikasi perpustakaan daring yang dikelola oleh Dispusipda Provinsi Jawa Barat.
Meskipun tidak banyak yang tahu soal perpustakaan daring yang satu ini, koleksi bukunya tidak kalah lengkap. Segala kategori buku dapat diakses di sini, mulai dari ekonomi, politik, teknologi hingga berita terkini mengenai Jawa Barat juga ada.
5. Eperpusdikbud
Perpustakaan daring berbentuk aplikasi yang bisa diunduh di Play Store. Aplikasi ini dikelola oleh Gramedia yang bekerja sama dengan Kemendikbud. Perpustakaan daring ini koleksinya lengkap, segala kategori buku ada di satu aplikasi. Mulai dari buku anak-anak, lifestyle, non-fiksi, fiksi, sampai buku kuliah juga ada di sini. Bisa dibilang perpustakaan daring ini life saver untuk mahasiswa.
Peminjaman di perpustakaan daring ini sistemnya mudah karena tidak mengharuskan kita untuk mengisi formulir peminjaman. Durasi peminjamannya pun bisa dibilang lumayan lama, yaitu tujuh hari dihitung dari hari peminjaman.
6. Isantri
Perpustakaan daring yang dikelola Kementrian Agama Republik Indonesia yang bisa diunduh di Play Store. Koleksi buku perpustakaan Isantri sangat beragam. Selain kategori agama dan spiritual, ada juga kategori alam dan lingkungan, obat-obatan, sejarah, bahkan persoalan geografi pun ada.
Durasi peminjaman buku di Isantri adalah tujuh hari. Jika kawan-kawan ingin meminjam kembali buku tersebut, maka kawan-kawan harus masuk ke list antrean terlebih dahulu. Jika nantinya ada pembaca yang sudah selesai meminjam buku tersebut, maka kawan-kawan bisa meminjam buku itu kembali.
Gimana? Sudah siap bertempur dengan tugas-tugas yang butuh banyak referensi? Selamat mencoba!
Baca juga: 5 Hal yang Perlu Kamu Lakukan Sebelum Memulai Semester Baru
Penulis : Salsabila Izzati Alia
Editor : Nenden Nur Intan